Sosialisasi TWP dan Perumahan Non Dinas di Lanud Halim P.

11 Mar 2019 09:29

TNI AU. JAKARTA-HALIM. Tim sosialisasi Badan Pengelola (BP) Tabungan Wajib Perumahan (TWP) dari Diswatpersau  memberikan sosialisasi tentang pengelolaan  Tabungan  Wajib Perumahan (TWP) dan Kredit Perumahan  non Dinas  di  Gedung Serba Guna, Lanud  Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (21/10). Tim sosialisasi yang dipimpin Kasubdisbijahril Kolonel Adm Veradiyanto diterima Kepala Dinas Personel Lanud Halim Perdanakusuma  Kolonel Pnb Fata Patria. Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI M. Tonny Harjono, S.E., dalam sambutan tertulis yang dibacakan  Kadispers Kolonel Pnb Fata Patria  mengatakan, tujuan pengelolaan TWP bagi anggota  untuk meningkatkan kesejahteraan melalui dana jaminan hari tua dan kepemilikan rumah non dinas. Danlanud  berharap  melalui sosialisasi ini  para personel Lanud Halim Perdanakusuma  dapat mengetahui secara transparan penggunaan dana TWP dan dapat memanfaatkannya secara optimal sesuai dengan aturan yang berlaku dan yang telah ditetapkan. “Mengingat manfaat dana TWP selain sebagai tabungan, juga sebagai jaminan sosial  pengadaan rumah non dinas,” ujarnya. ”Saya yakin, sosialisasi yang akan disampaikan akan sangat bermanfaat bagi personel Lanud Halim Perdanakusuma,” demikian pungkas Danlanud. Selanjutnya Danlanud Halim P. mengajak  kepada para anggota   untuk menyimak dan mencermati pencerahan, pemahaman dan pembekalan yang akan disampaikan oleh tim badan pelaksana TWP agar para anggota nantinya tidak salah didalam memilih dan memiliki rumah idaman dan layak.

 

Sumber : https://tni-au.mil.id/sosialisasi-twp-perumahan-dinas-lanud-halim/